Berita  

Presentasi & Pemaparan oleh Sekum KDI DiHadapan Kadis Perindagkukim DKI Jakarta

Presentasi & Pemaparan oleh Sekum KDI DiHadapan Kadis Perindagkukim DKI Jakarta

Jakarta, Suryanews.net – Silahturahmi Antara Kadis Perindagkukim DKI Jakarta dengan Koperasi Digital Indonesia di Ruang meeting lantai 2 gedung Jakarta Creative, Senen (17/02) pihak KDI mempresentasikan dan memaparkan awal berdirinya KDI sampai visi misi dan program kerjanya oleh Sekum KDI Ir Petrus Sudiarjo yang biasa dipanggil Johni Bali

Program Digitalisasi berbagai sektor bidang usaha era baru Koperasi Digital Indonesia (KDI) yang memiliki makna Transformasi koperasi Indonesia yang berbasis kan digital yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan bukan saja anggotanya, namun juga masyarakat di seluruh pelosok Indonesia karena KDI sebagai gerakan ekonomi rakyat yang berdasarkan atas asas Kekeluargaan dengan penggunaan ilmu terapan berupa teknologi digital harus memudahkan semua pengguna aplikasi KDI untuk memenuhi semua kebutuhan sebagai penyedia jasa/pembeli ( dua arah).

Moto KDI Kerja Cerdas, Berjaya dan Sejahtera untuk semua..!!

Presentasi & Pemaparan oleh Sekum KDI DiHadapan Kadis Perindagkukim DKI Jakarta

Visi KDI adalah sebagai lembaga swadaya masyarakat yang fokus pada pengembangan potensi SDA & SDM untuk mensejahterakan seluruh anggota maupun masyarakat di seluruh Indonesia melalui program kerja nyata dua arah.

Misi KDI membentuk SDM yang berkualitas dengan kemampuan dibidang ilmu terapan teknologi digital marketing pada kewirausahaan, manajemen bisnis dan promosi yang berkesinambungan sehingga mampu meningkatkan pendapatan masyarakat dan PAD pemerintah daerah melalui penerapan berbagai sektor usaha secara digital, serta memperdayakan UKM dan IKM di seluruh Indonesia.

Program kerja KDI antara lain mempersiapkan sistem manajemen koperasi yang profesional seperti pendataan peserta dimana setiap kecamatan hanya ada satu anggota KDI yang memegang ijin pelaksanaan operasional di kecamatan tersebut.
Aplikasi Trans KDI sesuai bidang usaha yang akan dipasarkan dari berbagai produk dan jasa serta promosi dan dukungan dari berbagai pihak pendanaan, baik perbankan maupun Ventura dan lembaga pemberian bantuan modal usaha diikuti pula dengan program pelatihan bagi SDM anggota KDI.

Presentasi & Pemaparan oleh Sekum KDI DiHadapan Kadis Perindagkukim DKI Jakarta

program kerja KDI diberbagai bidang seperti bidang Pariwisata, wisata terpadu serta pelatihan bagi masyarakat khususnya pemuda pemudi desa, kecamatan hingga kabupaten agar memiliki kemampuan dibidang technologi digital marketing sebagai wujud pembentukan pelaku usaha yang mandiri dan mampu mengangkat berbagai potensi daerah tingkat nasional maupun internasional dengan memaksimalkan penerapan teknologi digital dalam memperkenalkan dan memasarkan berbagai bentuk produk dan jasa.
Demikian pemaparan dan presentasinya dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan foto bersama.

Silahturahmi ini dihadiri Kadis DPPKUKM DKI Jakarta ( Elisabeth Ratu RanteAllo ) Kepala Bidang Koperasi ( M. Fajar Sarui) Kepala seksi pembiayaan koperasi ( Wahyu Hidayati) Seksi Pemberdayaan koperasi (Boy Iswanto) dan pengurus KDI, Jak Tumewan (Ketum KDI), DR Stephen Sahelangi (wakil Ketum KDI), Ir Petrus Sudiarjo (Sekum KDI) Ine Sri Rahayu (Direktur Infokom), Irianto ( Direktur Kelembagaan), Meiske Agustine ( Direktur UMKM Artis/Seniman), Dewi Mulyanis SH ( Direktur UKM/IKM), Debora Simanjuntak (anggota Penasehat KDI). (ine)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *