Sidoarjo,SuryaNews.net- Maraknya postingan berita hoax seringkali menimbulkan keresahan dan mengganggu kondusifitas di tengah masyarakat .
ditambah Dengan banyaknya kejahatan cyber termasuk penipuan online ,Diperlukan Edukasi bagi masyarakat untuk memahami kebenaran informasi digital agar terhindar dari kejahatan cyber dan berita hoax. Melihat Hal tersebut Perhimpunan Media Siber Sidoarjo(PERMESI) bersinergi dengan Diskominfo Sidoarjo Mengadakan Workshop dengan tema” Mencegah Bahaya Hoax dan Menangkal Kejahatan Cyber” bertempat di Gedung Delta Karya Sidoarjo,Selasa(14/3/2023).
Acara tersebut dihadiri oleh pengurus dan anggota Forum Kerukukan Umat Beragama (FKUB) Sidoarjo, serta Anggota DPRD Sidoarjo.
“wartawan memiliki peran strategis dalam membantu mencerdaskan kehidupan bangsa, Hal tersebut dapat dilakukan melalui karya jurnalistik yang berkualitas dan bebas Hoax” Ujar Novi Dian Savitri Ketua PERMESI
“PERMESI berharap bisa berkontribusi kepada masyarakat melalui literasi digital yang positif mengedukasi ,untuk mencegah bertambahnya Korban kejahatan cyber dan berita hoax ” Ujar Novi Lagi
Sementara itu Ketua Komisi A DPRD Sidoarjo Dhamroni Chudlori mengatakan,Diperlukan kerjasama antara semua stake holder yang ada di sidoarjo untuk turut serta mencegah bahaya informasi hoax dan cyber crime.
“kordinasi diskominfo dengan semua pihak harus terlaksana dengan baik dengan menjalankan program program sesuai dengan kebutuhan yang ada,tentunya di iringi dengan anggaran yang memadai” Ujar Dhamroni
“Harapan saya Sosialisasi seperti ini mulai dari tingkat atas sampai bawah agar intens untuk dilakukan , supaya masyarakat memahami konten konten sumber berita yag baik dan benar atau yang berpotensi memunculkan perpecahan” Harapnya
Acara dilanjutkan oleh Fahmi pakar IT (Information and Technology) dengan pemaparan berbagai jenis kejahatan cyber seperti : Phishing,Carding,Serangan Ransomware,Penipuan Online,
Peretasan Situs dan Email,
Kejahatan Skimming dan cara menanggulanginya dengan membuat Security System.(Red)