Mojokerto, Suryanews.net – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Mojokerto,telah melaksanakan pembangunan jalan di Jl. Jendral Sudirman Segunung Kecamatan Dlanggu Kabupaten Mojokerto,Jawa Timur.Kamis 13 Juni 2024.Sebelumnya jalan itu kurang baik dan banyak keluhan masyarakat.
Kepala (PU) Kabupaten Mojokerto saat di temui di ruangannya,menyampaikan Perbaikan jalan dengan pengecoran sudah berjalan dikerjakan oleh kontraktor yang benar-benar mempunyai tenaga ahli. Tidak hanya di jl. Jendral Sudirman Segunung Dlanggu.ada beberapa titik di wilayah Mojokerto yang sedang di kerjakan.
Memang jalan saat ini jalannya diperbaiki dan tidak dapat dilalui oleh warga setempat maupun masyarakat Mojokerto,tetap kami responsif aspirasi masyarakat pemakai jalan, terutama pengalihan jalan untuk sementara,tim dari (PU) sendiri setiap hari berada di lokasi untuk mengecek pekerjaan yang telah di kerjakan oleh kontraktor,kami berharap kepada masyarakat Mojokerto bersabar dikarenakan jalan-jalan masih dalam perbaikan,paparnya kepada suryanews.net
Sebagaimana PU merupakan pembantuan dari pelaksanaan pemerintah kabupaten Mojokerto..
yang di mana dalam hal pekerjaan juga diawasi oleh Bupati Mojokerto
Karena perbaikan jalan itu anggaran bersumber dari (ABPD) Anggaran Belanja Pendapatan Daerah Kabupaten Mojokerto.Tutupnya
“Warga setempat Harianto 49 tahun sangat senang jalan yang selalu dikeluhkan pemakai jalan,sudah ada perbaikan dari pemerintah Mojokerto melalu (PU) Pekerjaan Umum.
Pemerintah sekarang sangat membantu infrastruktur di Kabupaten Mojokerto, harapan saya.PU terus bekerja,mengontrol setiap jalan yang rusak untuk di perbaiki,atau jalan yang belum di benahi.Saya sangat mengapresiasi kinerja pemerintahan Kabupaten Mojokerto. Pungkasnya