JAKARTA, SuryaNews.Net – Ada 34 DPD tingkat Provinsi yang mendukung Bahlil Lahadalia sebagai Ketua Umum pengganti Airlangga Hartarto. Dukungan yang lain akan menyusul kepada Menteri Investasi RI itu.
Demikian seperti dikatakan Ketua Dewan Pembina Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Golkar, Idrus Marham kepada wartawan, Selasa, 13 Agustus 2024.
“Kalau nggak salah sudah 34, yang lain menyusul, hanya masalah teknis. Dukungannya mencalonkan Bahlil sebagai Ketua Umum pengganti Airlangga,” ujar Idrus.
Menurutnya, dukungan yang diberikan berupa surat, tetapi ia tak bisa merinci secara gamblang lantaran bukan menjadi ranahnya.
Ia kemudian menjabarkan beberapa pertimbangan sosok Bahlil dinilai tepat menjadi Ketua Umum Partai berlambang pohon beringin itu.
“Pertama adalah selama ini kan juga sudah dilihat kiprahnya Bahlil kan. Kemudian yang kedua kekaderannya jelas. Ketiga, prestasinya jelas. Keempat, komunikasinya jelas,” ujarnya.
“Kemudian dengan posisi yang ada itu bisa menjadi perekat. Bangsa ini memerlukan pemimpin yang perekat. Apalagi di Golkar kan kumpul semua,” imbuhnya.
Adapun Menteri Investasi Bahlil Lahadalia disebut menjadi calon kuat Caketum Golkar pengganti Airlangga Hartarto yang mengundurkan diri. Bahlil merupakan kader Golkar yang memiliki kedekatan dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Soal Bahlil yang masuk bursa Caketum Golkar itu diungkapkan politikus Partai Golkar Andi Sinulingga. Dia menyebut ada tiga nama yang sejauh ini muncul di internal Golkar.
“Nama-nama yang beredar itu ada Agus Gumiwang, Bambang Soesatyo, dan Bahlil,” kata Andi Sinulingga kepada wartawan, Minggu, 11 Agustus 2024. (*/red)