Daerah  

Gelar PPAB, GMNI Kabupaten Serang Bentuk Karakter Mahasiswa Progresif-Revolusioner

Gelar PPAB, GMNI Kabupaten Serang Bentuk Karakter Mahasiswa Progresif-Revolusioner

Serang, Suryanews.net – Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Kabupaten Serang telah mengadakan Pekan Penerimaan Anggota Baru (PPAB) dari Jumat hingga Minggu, 6 hingga 8 Oktober, di Wisata Alam Ranggawulung, Kecamatan Curugbitung, Kabupaten Lebak.

Ketua DPC GMNI Kabupaten Serang, Bung Pongky, menjelaskan bahwa PPAB merupakan tahap awal bagi calon anggota untuk bergabung dengan GMNI.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan proses pengenalan organisasi sekaligus merupakan syarat penting dalam membentuk kader yang progresif dan revolusioner.

“PPAB sebagai proses pengenalan Organisasi, juga sebagai syarat mutlak dalam upaya mencetak kader progresif dan revolusioner,” ucap Pongky dalam siaran tertulisnya (9/10/2023).

Gelar PPAB, GMNI Kabupaten Serang Bentuk Karakter Mahasiswa Progresif-Revolusioner

Setelah PPAB, pihaknya akan melanjutkan dengan Kaderisasi Tingkat Dasa (KTD).

“Melalui KTD, anggota GMNI yang telah mengikuti PPAB akan resmi menjadi kader, bukan lagi sekadar anggota,” ujar Pongky.

Ia berharap kontribusi anggota GMNI dalam berorganisasi dapat menghasilkan pemikiran yang progresif, inovatif, dan revolusioner.

“Hal ini akan memperkuat ikatan di antara anggota serta mendorong ide-ide untuk menghadapi tantangan global dan merumuskan strategi besar dalam membangun negara yang berlandaskan Pancasila,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *